7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)

7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1) - Hallo sahabat Belajar Komputer dan Jaringan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1), kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aplikasi, Artikel Linux, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)
link : 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)

Baca juga


7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)

Aplikasi Edukasi di Linux

Di jaman serba komputer ini, tentunya semua aspek hampir beralih ke komputer. Hal ini semakin menjadi-jadi dengan adanya jaringan Internet. Apapun yang dicari biasanya orang akan merujuk ke google. Ilmu kelas tinggi ada di jaringan tersebut. Namun sebagian banyak kita / masih banyak dari kita pengguna komputer dan internet hanya digunakan untuk entertainment.

Padahal komputer akan lebih baik jika kita gunakan untuk menggali potensi diri kita atau dapat juga kita gunakan untuk belajar. Karena hampir semua aspek kehidupan dewasa ini bisa kita dapatkan dengan cara berhadapan dengan komputer dengan terkoneksi ke jaringan Internet ataupun tidak.

Beberapa waktu yang lalu penulis mengikuti seminarnya Bapak Onno Widodo Purbo di kota Tarakan - Kalimantan Utara mengenai e-learning. Dalam kesempatan itu penulis mendapatkan banyak informasi berharga yang dapat penulis share kepada pembaca. Salah tujuhnya adalah aplikasi edukasi di Linux yang akan dibahas pada postingan kali ini. Bapak Onno tidak menggunakan Windows, beliau menggunakan Ubuntu (Linux) dan merekomendasikan kepada kita untuk menggunakannya juga.

1. Aplikasi Tux Math

Aplikasi Tux Math ini digunakan untuk belajar menghitung pelajarang matematika dasar untuk sekolah dasar. Ada banyak tingkatan dalam level ini. Menarikanya aplikasi ini dikemas dalam tampilan permainan sehingga tentunya menjadi tidak cepat bosan pada saat belajar. Sangat cocok untuk anak kecil.
aplikasi edukasi Tux Math
Tampilan Tux Math
Tux Math dapat diinstall dengan cara berikut :
sudo apt-get install tuxmath
Jalankan dengan cara ketik di terminal -kata dalam kurung hanya keterangan, tidak perlu diketik- :
tuxmath -f (fullscreen)
tuxmath -w (window)

2. Aplikasi Tuxtyping

Pembahasan mengenai aplikasi Tux Typing telah penulis posting di Latihan Mengetik di Ubuntu Menggunakan Aplikasi Tux Typing.

3. Aplikasi KBruch

Aplikasi KBruch adalah aplikasi edukasi mengenai matematika pecahan. Di aplikasi ini ada dua mode yaitu Exercise dan Learning. Sebelum masuk ke exercise ada baiknya lakukan pembelajaran dulu di Learning. Kemudian di exercise anda akan disuguhi pertanyaan-pertanyaan mengenai matematika pecahan yang tentunya tingkat kesulitannya bertambah.
aplikasi edukasi KBruch
Tampilan aplikasi KBruch
Install KBruch dengan cara berikut :
sudo apt-get install kbruch

4. Apikasi GCompris

GCompris adalah aplikasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam tingkat SD. Aplikasi ini unik dan dikemas dengan permainan sehingga cocok untuk dipakai oleh anak-anak. 
aplikasi edukasi GCompris
tampilan aplikasi GCompris
GCompris dapat diinstall dengan cara berikut :
sudo apt-get install gcompris
GCompris dapat dijalankan dengan cara ketik di terminal -kata dalam kurung hanya keterangan, tidak perlu diketik- :
gcompris -f (fullscreen)
gcompris -w (window) 
Sementara 4 aplikasi dulu yang dapat penulis share kepada pembaca sekalian. Tiga selanjutnya dapat dibaca di 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 2). Semoga bermanfaat.


Demikianlah Artikel 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)

Sekianlah artikel 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1) kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1) dengan alamat link https://mas-ayik.blogspot.com/2014/11/7-aplikasi-edukasi-di-sistem-operasi_24.html

0 Response to "7 Aplikasi Edukasi di Sistem Operasi Linux Ubuntu (Part 1)"

Post a Comment